STIE SEMARANG Gelar Wisuda Periode XXXV

SEMARANG – STIE SEMARANG merayakan momen penting dalam perjalanan pendidikan mereka dengan sukses melalui acara wisuda Periode XXXV. Acara yang digelar di Mahoni Ballroom Oak Tree Emerald Semarang (30/9) ini diselenggarakan untuk memperingati pencapaian luar biasa para mahasiswa yang telah menyelesaikan studi mereka dengan gemilang.

 

Pada periode 35 ini, STIE SEMARANG mengeluarkan sejumlah mahasiswa yang telah menunjukkan dedikasi dan kerja keras mereka selama masa studi. Para lulusan telah menjalani berbagai ujian, penelitian, dan presentasi, yang semuanya berkontribusi pada kematangan akademik dan profesional mereka.

 

Dihadiri langsung oleh Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah VI Jawa Tengah, Bapak Bhimo Widyo Andoko, S.H., M.H. sekaligus memberikan sambutan. “Kita harus terus mengasah otak kita dan tidak sepenuhnya bergantung pada gadget”, Kepala LLDIKTI Wilayah VI menyampaikan. Beliau memberikan pesan kepada wisudawan agar tetap kreatif, inovatif, dan melatih otak kita. Acara wisuda ini juga diisi dengan pemberian penghargaan kepada  wisudawan terbaik, baik dari program studi akuntansi maupun manajemen.

 

Dengan berakhirnya acara wisuda ini, para lulusan STIE SEMARANG periode 35 melangkah ke depan untuk menghadapi dunia dengan keyakinan dan semangat baru. Mereka siap menerapkan pengetahuan dan keterampilan yang mereka peroleh selama studi mereka untuk mencapai sukses dalam berbagai bidang pekerjaan dan berkontribusi pada kemajuan masyarakat.

 

Semoga para lulusan ini dapat terus menginspirasi dan mencapai kesuksesan yang lebih besar di masa depan. Selamat kepada seluruh lulusan STIE SEMARANG periode 35!

Facebook
Twitter
LinkedIn
WhatsApp
Facebook
Translate »