SEMARANG (Asatu.id) – Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Semarang menggelar rapat akhir tahun (RAT) koperasi sekaligus peresmian CSS Mart, toko ritel. Acara juga dibarengi dengan penyerahan Badan Hukum Koperasi, dari Dinas Koperasi Kota Semarang, Jumat (23/3).
Sedangkan peresmian CSS Mart dilakukan oleh Ketua Dewan Koperasi Indonesia (Dekopin) Jateng, HMA.Warsono,SH,M.Hum yang hadir dalam kesempatan tersebut, di kawasan kampus tersebut, Menoreh Utara Raya, No. 11.
Ketua STIE Semarang, Dr ST Sunarto MS mengatakan, CSS Mart merupakan koperasi yang digawangi oleh civitas akademika. ”Kami menyambut positif atas diresmikannya CSS Mart. Keberadaannya diharapkan bisa sebagai laboratorium mahasiswa untuk belajar berkoperasi. Hal ini perwujudan STIE Semarang sebagai basis koperasi di Jateng,” jelasnya.
Di satu sisi, keberadaan CSS Mart sebagai sarana jual beli yang bisa memberi manfaat dan kemudahan civitas akademika untuk membeli kebutuhan sehari-hari, seperti sembako, minuman, makanan ringan, juga jasa foto kopi dengan harga yang murah dan terjangkau.